Sabtu, 09 Oktober 2010
Mengapa Tidak Boleh Makan di Depan Komputer
Anda pasti tidak menyadari bahwa pada keyboard yang Anda gunakan terdapat ribuan bakteri. Saat meletakkan makanan di depan keyboard, kemudian Anda mengetiknya, bakteri-bakteri tersebut bisa saja terlempar ke dalam makanan yang Anda makan.
Keyboard adalah salah satu peralatan kantor paling kotor dan jarang dibersihkan. Bahkan ada penelitian yang menunjukan kalau bakteri yang terdapat pada keyboard lebih banyak dibandingkan bakteri yang terdapat pada toilet. Jadi, jangan mengambil risiko dengan makan di depan komputer, karena bakteri berbahaya dari keyboard bisa mengotori makanan dan bisa membuat Anda sakit.
Tidak hanya itu, sisa atau remahan makanan yang tercecer sangat menggoda hewan penyebar penyakit seperti tikus, kecoa dan lalat. Bisa Anda bayangkan jika meja Anda, menjadi tempat favorit hewan-hewan tersebut karena banyak makanan. Pasti Anda akan terkena virus penyakit yang dibawa hewan tersebut setiap harinya.
Sangat penting untuk menjaga kebersihan meja kerja karena Anda bekerja ditempat tersebut setiap harinya. Jangan hanya mengandalkan tenaga pembersih kantor, untuk membersihkan meja. Sesekali bersihkanlah meja kerja sendiri secara maksimal dan jaga kebersihannya terutama keyboard Anda. Untuk membersihkan meja kerja Anda bisa menggunakan tisu basah yang mengandung alkohol. Karena kandungan alkohol didalamnya cukup efektif membunuh bakteri.
VIVAnews - Yahoo! Indonesia
Rabu, 06 Oktober 2010
Deddy Corbuzier Raih Award Internasional
Prestasi Deddy Corbuzier membanggakan. Magician Tanah Air ini diakui sebagai magician dunia dan dianugerahi award berskala internasional, Merlin Awards.
Merlin Awards merupakan penghargaan tertinggi di bidang magician. Tidak tanggung-tanggung, CEO International Magicians Society Tony Hassini langsung datang dari New York untuk memberikan piala tersebut secara langsung kepada Deddy.
"Merlin Awards diberikan kepada magician yang memiliki kelebihan berbeda dari kebanyakan. Kami telah menyaring dari 100 orang magician di dunia, sampai akhirnya Deddy Corbuzier yang pantas mendapatkanya," ucap Toni Hassini, di RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (5/10/2010).
Deddy yang datang menerima award seorang sendiri tanpa didampingi istri, terlihat bahagia. Deddy terpilih sebagai pemenang International Best Mentalist of the Year 2010. Disinggung piala tersebut akan dipersembahkan kepada siapa, Deddy sempat terdiam sejenak.
"Merupakan suatu kebanggaan untuk saya pribadi dan Indonesia. Sebelumnya, piala ini sempat diberikan kepada David Copperfield. Semoga piala ini bisa menjadi inspirasi untuk Anda semua. Piala ini saya dedikasikan untuk ayahanda yang sudah tiada," kata Deddy.
Kamis, 30 September 2010
Bagaimana Planet Mirip Bumi Bisa Ditemukan?
Para astronom di Amerika Serikat (AS) mengaku telah menemukan suatu planet di luar tata surya yang dihuni Bumi, namun bisa jadi cocok untuk dihuni makhluk hidup. Posisi strategis planet itu mirip dengan Bumi.
Posisi planet itu berjarak 120 triliun mil atau sekitar 193,1 triliun kilometer dari Bumi. Pertanyaannya, bagaimana mereka bisa mengetahui planet itu?
Peneliti dari Universitas California di Santa Cruz, Steven Vogt, dan R Paul Butler, astronom dari Carnegie Institution di Washington mengungkapkan bahwa mereka sama-sama menggunakan teleskop canggih di darat. Namun, mereka tidak langsung menemukan planet harapan itu.
Para ilmuwan rupanya mengamati pergerakan suatu bintang -yang mereka sebut Gliese 581- selama lebih dari sebelas tahun. Bintang itulah yang menjadi orbit dari suatu planet mirip Bumi, yang belakangan mereka temukan.
Planet itu merupakan yang keenam yang ditemukan tim ilmuwan yang mengitari Gliese 581. Menurut Vogt, dua planet lain tampak menjanjikan untuk dihuni. Sedangkan yang lainnya terlalu panas.
Sebaliknya, planet kelima yang mereka temukan malah terlalu dingin. Justru planet keenam yang mereka anggap cocok, sehingga disebut goldilocks. Artinya kondisi planet itu tidak terlalu dingin dan tidak terlalu panas karena posisinya tidak terlalu dekat dan tidak terlalu jauh dari bintang.
Tadinya, planet itu akan dinamai Gliese 581g, mengingat bintang yang menjadi pusat rotasi disebut Gliese 581a. Namun, Vogt tidak setuju dengan penamaan itu. "Itu bukan nama yang sangat menarik, apalagi ini menyangkut planet yang indah," kata Vogt.
Dia lebih suka planet itu sesuai dengan nama istrinya. "Saya menyebut planet itu Dunia Zarmina," kata Vogt.
Gliese 581 dianggap sebagai "bintang cebol," hanya sepertiga dari matahari. Oleh karena itu, menurut Butler, Gliese 581 tidak akan bisa langsung terlihat dari teleskop biasa dari Bumi meski berada di konstelasi Libra.
Penemuan para astronom itu dipublikasikan di media Astrophysical Journal dan juga diumumkan oleh National Science Foundation, Rabu 29 September 2010.(Associated Press)(ywn)
Kamis, 26 Agustus 2010
7 Tips Mengatasi Tidur Tanpa Obat
Aktifitas kita yang padat memang terkadang memakan waktu tidur, terlebih lagi seorang blogger pemula seperti saya yang hanya dapat memanfaatkan waktu malam hari ngeblog. Sehingga waktu untuk tidur jadi berkurang bahkan cenderung tidak teratur. Nah ketidakteraturan inilh awal mula dari sulit tidur. Tetapi masalah sulit tidur ini tidak berpenganruh pada mereka yang mudah sekali tidur.
Akibat dari sulit tidur seperti yang sebagian teman saya alami bermacam-macam, ada yang kurang konsentrasi di siang hari, ada pula yang mengeluh badan tidak bergairan dan masih banyak lagi dampaknya. Nah saya harap sahabat dapat mengikuti langkah-langkah berikut untuk mengatasi sulit tidur.
Ada beberapa langkah untuk mengatasi kesulitan tidur, tanpa menggunakan obat-obatan, melainkan hanya dengan cara-cara sederhana yang dapat dilakukan sendiri :
1. Mula-mula tentukan waktu tidur dan bangun secara teratur. Tidur pada saat yang berubah-ubah akan membuat badan dalam kondisi siaga. Akibatnya tubuh selalu dalam keadaan tegang. Jika sudh di tentukan saat tidur dan bangun, seyogyanya dipatuhi.
2. Apabila seseorang sulit tidur, tidak dianjurkan tidur pada siang hari. Tidur di siang hari akan mengurangi kebutuhan tidur di malam hari. Akibatnya pada malam hari tidur akan sering terjaga.
3. Tempat tidur seyogyanya hanya digunakan untuk tidur dan tidak di gunakan untuk kegiatan lain. Misalnya menonton TV, Menulis dan sebagainya.
4. Jangan menggunakan peralatan elektronik seperti ponsel menjelan tidur.
5. Latihan olahraga dapat membantu mengatasi sulit tidur. Lakukan olah raga pada sore hari atau setelah matahari terbenam.
6. Hindari makanan minuman tertentu seperi makanan manis sebaiknya dihindari menjelang tidur, demikian pula minuman yang mengandung alkohol, teh serta kopi.
7. Dianjurkan mandi air hangat dan minum susu hangat menjelang tidur dan kecilkan lampu atau padamkan lampu penerangan di kamar.
Rabu, 25 Agustus 2010
Tarawih dengan Langit Terang di Alaska
Berbeda dengan saudara-saudaranya dibelahan dunia lain, komunitas muslim di Alaska memiliki perbedaan yang unik saat melaksanakan kewajibannya sebagai muslim. Khusus bulan ramadhan misalnya, muslim di Alaska melakukan sholat tarawih pada saat matahari masih bersinar terang, karena jarak antara matahari terbit dan terbenam sangat panjang pada musim panas.
Dua Muslimah Indonesia, Amalia dan Nila, yang menetap di Anchorage, Alaska, menuturkan tantangan berpuasa di kawasan kutub itu, yakni kejanggalan alam sewaktu bertarawih dan bagaimana mendidik anak untuk menjalankan puasa di tengah lingkungan masyarakat yang mayoritas non-Muslim.
Amalia baru saja pindah dari Las Vegas ke Anchorage, Alaska, dan puasa tahun ini merupakan yang kedua bagi dia dan keluarga. Awalnya, Amalia merasa janggal bertarawih di 'siang bolong'.
“Langit masih terang-terang kita udah bersolat Isya, karena faktanya memang begitu. Tetapi, kalau menunggu matahari benar-benar tenggelam nggak kuat juga walaupun sejuk karena terlalu lama, lebih dari 14 jam,“ ungkapnya seperti dikutip dari voanews.com, Senin, (23/8).
Nila menuturkan pengalaman lain. Dia mengasuh bayinya yang baru lahir dan pada saat yang sama mendidik anaknya yang berusia lima tahun untuk berpuasa. “Memang sih susah di sini. Tetapi saya enjoy tiap tahun bersama anak saya yang pertama. Selalu saya bilang, kalau kamu puasa kamu dapat hadiah. Saya juga memiliki anak bayi, dia juga ikut bangun, tetapi saya tidak merasa terlalu repot. Saya tidak merasa capek atau malas untuk bangun,”kata Nila.
Amalia dan Nila mengatakan, warga Muslim Indonesia di Alaska sudah diberitahu oleh sebuah lembaga Islam di Amerika agar mereka mengikuti jadwal puasa yang ditetapkan Mekah.
Selasa, 24 Agustus 2010
Waw.. Durham University Pelajari Dunia Harry Potter
Modul mata kuliah tersebut dikembangkan oleh Universitas Durham dengan mengacu pada karya JK Rowling untuk meneliti prasangka, kewarganegaraan, dan bullying pada kehidupan modern.
Hingga saat ini, sudah ada 80 mahasiswa strata satu mendaftar untuk mata kuliah pilihan pada program studi Ilmu Pendidikan tersebut. Mata kuliah yang dinamakan Harry Potter and Age of Illusions ini akan mulai dipelajari tahun depan.
Juru bicara universitas menjelaskan, modul ini menempatkan novel Harry Potter dalam konteks sosial budaya yang lebih besar. "Berbagai tema akan dieksplorasi, termasuk prasangka dan intoleransi dalam kelas, bullying, pertemanan dan solidaritas, serta nilai ideal tentang kewarganegaraan," imbuhnya seperti dilansir situs BBC, Senin (23/8/2010).
Harry Potter and Age of Illusions dirancang oleh Kepala Program Studi Ilmu Pendidikan Universitas Durham Dr. Martin Richardson. Dia menjelaskan, pengembangan modul tersebut merupakan respons atas permintaan yang meningkat dari dewan siswa.
"Anda perlu membaca tulisan ilmiah yang muncul pada 4-5 tahun lalu untuk melihat Harry Potter layak dipelajari secara serius," imbuh Richardson.
Benarkah Cuaca Bisa Pengaruhi Emosi
Apakah Anda sering mengalami gejolak emosi mendadak seperti mudah menangis, tersinggung, sedih atau marah? Selain pengaruh hormonal, Anda mungkin mengidap Seasonal Affective Disorder (SAD).
Itu adalah jenis depresi klinis, yang mengikuti pola musiman. Cuaca memainkan peran besar dalam menentukan suasana hati. Beberapa orang mengalami perubahan mood serius seiring perubahan musim.
Seperti dikutip dari laman Times of India, Psikolog Klinis Seema Hingorrany mengatakan, gangguan ini umumnya terjadi di musim dingin atau hujan. "Beberapa ahli berpikir bahwa itu terjadi karena kurangnya sinar matahari selama musim dingin," katanya.
Kurangnya paparan sinar matahari berhubungan dengan rendahnya tingkat melatonin dan serotonin, dua neurotransmiter di otak. Serotonin memiliki efek menenangkan pada seseorang. Perubahan musim juga memicu pergeseran jam biologis internal akibat perubahan pola sinar matahari.
Seperti bentuk penyakit depresi pada umumnya, SAD memiliki sejumlah tingkat keparahan. Banyak pasien bisa sangat sehat selama musim semi dan musim panas, tetapi menjadi sangat lemah selama musim dingin. "Ini tentu menimbulkan masalah dalam pekerjaan dan kehidupan keluarga," kata Seema.
Psikiater Dr Jyoti Sangle menambahkan, gejala yang ditimbulkan biasanya berupa, perasaan putus asa, tak berdaya, tak berharga, cemas, kehilangan energi, penarikan sosial, oversleeping, hilangnya minat dalam aktivitas, dan perubahan nafsu makan. Efek selanjutnya, sulit berkonsentrasi, lemah dalam pengolahan informasi, dan lekas marah.
Psikolog Lesung Shah mengatakan bahwa penyebab spesifik dari gangguan ini masih belum diketahui. Yang pasti, gangguan ini dapat menimpa orang dewasa, remaja dan anak-anak. Sekitar 6 dari 100 orang mengalami SAD. Banyak faktor yang mempengaruhi, termasuk genetik.
Mengobatinya tak terlalu sulit. Berusaha mendapat paparan sinar matahari yang cukup, terutama di pagi hari, adalah obat terbaik. Selain itu, tetap bersosialisasi, mengonsumsi makanan diet seimbang, serta melakukan olahraga teratur, juga dapat membantu Anda terhindar dari SAD. Jalan-jalan akan membantu mengurangi gejala.
Senin, 23 Agustus 2010
Mengapa Jangan Minum Teh Saat Sahur
Seperti dikutip dari laman Arab News, ia mengatakan bahwa teh bersifat diurektika, sehingga akan membuat orang lebih sering buang air kecil. "Ini tidak menguntungkan karena garam dan mineral yang dibutuhkan tubuh saat puasa ikut terbuang, padahal selama puasa tak ada cairan yang masuk," ujarnya.
Tapi, bukan berarti ia melarang konsumsi teh hangat saat puasa. Hanya, jangan terlalu banyak. Kepekatan teh juga hendaknya diperhatikan. Lebih baik perbanyak konsumsi air putih demi kondisi prima selama Ramadan.
Selain teh, ia juga menyarankan mereka yang berpuasa untuk menghindari makanan berlemak, gorengan, serta makanan mengandung terlalu banyak gula. Porsi makan saat sahur juga menjadi perhatiannya. "Terlalu banyak makan saat sahur sebaiknya dihindari," katanya.
Ia menyarankan konsumsi karbohidrat kompleks saat sahur. Karbohidrat kompleks sangat membantu menjaga kebutuhan energi selama puasa, karena sifatnya lebih lambat dipecah menjadi gula darah. Menu karbohidrat ideal sahur antara lain nasi merah, oatmeal, roti gandum, ubi, jagung, atau singkong.
Selama periode berbuka menuju sahur, perbanyak minum air putih dan jus buah. Dan, jangan lupakan sayur dan buah untuk memaksimalkan proses detoksifikasi. Sebab, puasa justru memberi kesempatan tubuh mengeluarkan racun melalui aliran darah, pori dan organ pembuangan lain.
Proses Pembentukan Fisik Manusia di Dalam Rahim Ibu
Dia menggunakan sebuah endoskop untuk membuat gambar2 menakjubkan ini!
Dalam seri foto ini, dia menguak semua rahasia - bagaimana kehidupan berawal!!! Bukti keagungan Tuhan!!! Subhanallah!!!
Ini bukan ilustrasi, bukan pula hasil ilustrasi.. This is real!!!
Perjalanan panjang sperma menuju sel telur:
Sperma yang telah bersusah payah berenang siap membuahi sel telur..
Pembuahan:
Dinding rahim yang baru siap dibuahi:
Sel telur yang dibuahi menuju dinding rahim:
Embrio mulai terbentuk, disini yang terlihat adalah awal pembentukan kepala:
Sudah mulai berbentuk:
Manusia sempurna, yang siap berjuang melawan hidup...
Cara mengambil gambarnya pakai alat endoskop. Bentuknya seperti ini gan:
sumber: http://fenz-capri.blogspot.com/2010/08/foto-foto-luar-biasa-proses-pembentukan.html
Rabu, 07 April 2010
Kenapa Jadi Orang Terlalu Baik Bisa Merugikan
Semua hal positif yang 'terlalu' memang bisa menjadi bumerang. Salah satunya adalah sikap yang terlalu baik. Menurut penelitian, menjadi seseorang yang terlalu baik dapat merusak kehidupan pribadi dan profesional Anda.
Hasil studi menyatakan, sikap terlalu baik bisa menghambat seseorang untuk maju, dan mudah dipermainkan orang lain. Masalahnya, dibandingkan pria, lebih banyak wanita yang memiliki kepribadian terlalu baik ini. Mengapa?
"Wanita dibesarkan dan dilatih untuk menjadi pribadi yang selalu baik dan melakukan hal-hal yang seharusnya dijalani. Mereka kurang dilatih untuk bersikap tegas," kata Kiki Weingarten, dari perusahaan konsultan karir, DLC Executive Coaching and Consulting, Amerika Serikat, seperti dikutip dari Shine.
Weingarten menambahkan, ketegasan bukan berarti menjadi jahat, kasar atau konotasi negatif lainnya. "Ketegasan berarti mampu berdiri sendiri dengan kemampuan yang dimiliki tanpa menyakiti orang lain atau menjadi jahat."
Menurut Craig English, salah satu penulis "Anxious To Please: 7 Revolutionary Practices For The Chronically Nice", Anda termasuk orang yang terlalu baik apabila :
1. Anda sering merasa khawatir terhadap suatu hal, dan itu tampak normal
2. Anda sering tidak tahu apa yang sebenarnya diinginkan
3. Anda sering minta maaf padahal tidak melakukan kesalahan
4. Keadaan emosi Anda mengikuti pasangan (jika pasangan Anda tidak bahagia, Anda juga tidak bahagia).
5. Anda tidak dapat mempertahankan perasaan romantis, dan bahkan tidak bisa memulainya
6. Anda selalu merasa merindukan sesuatu/seseorang.
Weingarten mengatakan sebanyak 99,9 persen dari klien wanitanya mengalami masalah sama, yaitu memiliki pribadi yang terlalu baik. Ia menyarankan untuk belajar mengetahui apa yang sebenarnya mereka inginkan, bukan langsung berpikir: "Tetapi dia ingin aku melakukan.... " atau "Mereka tidak akan menyukaiku jika...".
Sebenarnya bukan masalah besar jika mengecewakan seseorang. Tetapi, hal yang harus dipelajari adalah menerima atau bertoleransi dengan reaksi orang lain yang tidak puas atau tidak menyukai Anda.